ALASAN MEMILIH JADI PNS SEBAGAI KARIR

Perjalanan Pilihan

Blog ini tentunya akan menceritakan perjalanan catatan penulis dalam hidup, bila ada yang memiliki kisah yang sama mari kita sharing dan semoga bermanfaat. 

Menjadi PNS adalah satu-satunya jenjang karir yang kupikirkan saat itu tepat untukku, mengapa? Karena dengan latar belakang kuliah di bidang pendidikan tujuan akhirnya adalah menjadi seorang pendidik. dan tentunya hampir impian semua guru honorer swasta menjadi seorang PNS.

Walaupun pada realitanya menjadi PNS tak semudah yang dibayangkan, formasi yang disediakan dan juga pelamar jauh dari kurang. Terkadang banyak pula miss match antara lulusan dan ketersediaan lowongan pekerjaan. 

Tapi percayalah bila kamu bersungguh-sungguh tentu akan sampai pula, begitu kata pepatah. Perjalanan ini dimulai saat itu aku masih duduk di semester 5, mencoba peruntungan ikut daftar CPNS dari dinas pendidikan. Mengerjakan soal kurang lebih 100/200 soal  (lupa-lupa ingat) yang membuatku terpana karena isi soal dengan jenjang karir yang dituju serasa tak sesuai. Tak ada soal khusus untuk karir yang dituju. Tapi mungkin begitulah tes CPNS pikirku. Dan ku tak berharap akan lolos di tes kali ini karena soal yang tertuang bukan bidangku.

Selang 5 tahun dibuka kembali tes CPNS kali ini dua formasi untukku tersedia cukup banyak dan ya kali ini aku sudah memiliki ijazah sebagai pendidik. Terdapat 15 kuota untuk masing-masing tingkat SMP dan SMA. Aku cukup percaya diri bisa lolos. Tetapi, tak lama Kementrian Agama pun membuka lowongan juga tapi kuotanya hanya 1 dan untuk ditempatkan di wilayah paling ujung kabupaten. 

Manakah yang kupilih? Kumesti memilih karena jadwal tesnya berbarengan.

Akhirnya aku memilih mendaftar di kemenag walaupun kuota hanya 1. Karena kupikir aku saat ini sebagai pendidik/guru honorer di madrasah dan merasa lebih mengenal dunia madrasah.

Tibalah hari H, kumasuki ruangan dan kulihat peserta di ruangan itu tak sebanyak waktu tes sebelumnya. Kulihat soalnya dengan jumlah yang sama banyak, tapi soalnya sesuai dengan karir yang dituju sehingga memudahkanku untuk mengisi soal demi soal. Saking asyik dan seriusnya, aku menjadi peserta terakhir yang keluar ruangan. wkwkk

Setelahnya, lupa kapan pengumumannya. Tepatnya sih tak begitu dipikirkan karena peserta yang ikut juga cukup lumayan sedangkan formasi hanya 1. Qodarullah ternyata aku lolos, sujud syukurku kepada-Nya.

Kabar kudapat dari teman yang melihat surat kabar dan juga tak lama dari pihak kantor pun mengabari untuk secepatnya mengumpulkan berkas yang hanya tersedia 1 hari. Bayangkan seheboh apa hari itu, he. karena hari itu aku sedang berada dikampung halaman suami masih menikmati libur lebaran. 

Alhamdulillah berkat do'a dari orang tua dan juga support suami, kerjaan yang diimpikan terwujud.

Apa aku termasuk beruntung? Bagaimanakah lika-liku menjadi PNS selama 15 tahun? akan kutuliskan di catatan selanjutnya. Terimakasih


Posting Komentar untuk "ALASAN MEMILIH JADI PNS SEBAGAI KARIR"